You could put your verification ID in a comment Or, in its own meta tag Or, as one of your keywords

Rabu, 03 Oktober 2012

KECEWA

Runtuh setambat tangguh
Lamun selaksa gemuruh
Tersingkap bayang kuak nyata
Terurai simpul
Semayam gulita
Senyum kecut naif hamba
Muslihat bungkam netra
Hanya maya


3 Oktober 2012
Joko Suryanto

Senin, 17 September 2012

CARA MENGURUTKAN PARAGRAF BERDASARKAN ABJAD DI MICROSOFT WORD 2007

1. Blok terlebih dahulu semua paragraf yang ingin diurutkan.
2. Lalu klik tombol Sort.
3. Lalu akan muncul kotak dialog seperti berikut. Pada blangko Sort by isi dengan Paragraph, Type dengan text. Jika ingin mengurutkan dari abjad A-Z pilih Ascending, sedangkan jika ingin mengurutkan sebaliknya pilih Descending. Lalu klik OK.
4. Selesai. Mudah bukan? Dan ini bisa digunakan untuk mengurutkan daftar pustaka pada karya tulis. Selamat mencoba.



CARA MERUBAH FILE WORD KE PDF TANPA APLIKASI TAMBAHAN

Kali ini saya akan menjelaskan bagaimana cara merubah file word ke pdf dengan menggunakan Ms. Word 2007.
1. Buka file wordnya terlebih dahulu, lalu klik Office Button pada pojok kiri atas tampilan Ms. Word 2007.
2. Kemudian sorot pilihan Save As dan klik PDF or XPS
3. Ganti nama file sesuai dengan yang Anda inginkan lalu klik Publish.
4. Mudah bukan? Tetapi ini hanya bisa jika komputer Anda menggunakan Ms. Windows 7. Untuk Windows XP tidak bisa. Hehehe



Minggu, 24 Juni 2012

TIPE-TIPE KERJA KARYAWAN

1. Manusia Ide

Karakteristik tipikal : individualis, serius, tidak ortodoks
Sifat-sifat positif : jenius, imajinatif, intelek, pengetahuan
Kelemahan yang diperkenankan : pengalaman, cenderung mengabaikan detail atau protokoler

2. Penyelidik Sumber Daya

Karakteristik tipikal : ekstrovert, antusias, selalu ingin tahu, komunikatif
Sifat-sifat positif : cakap menghubungi orang dan menyelidiki segala sesuatu yang baru
Kelemahan yang diperkenankan : besar kemungkinan akan kehilangan minat begitu daya tarik yang pertama lewat

3. Penilai/Pemantau

Karakteristik tipikal : tenang, tidak emosional, bijaksana
Sifat-sifat positif : pertimbangan, bijaksana, realistis
Kelemahan yang diperkenankan :  kurang inspirasi atau kemampuan untuk memotivasi orang lain

4. Pegawai Perusahaan

Karakteristik tipikal : konservatif, patuh, dapat diramalkan
Sifat-sifat positif : mampu mengorganisasi, akal sehat, praktis, kerja keras, disiplin diri
Kelemahan yang diperkenankan : kurang fleksibel,atau tidak menanggapi ide-ide yang belum terbukti

5. Tukang Membereskan Masalah

Karakteristik tipikal : sungguh-sungguh, tertib, teliti, mudah cemas
Sifat-sifat positif : mampu menindak lanjuti, perfeksionis
Kelemahan yang diperkenankan : cenderung mencemaskan hal-hal kecil, enggan untuk "melepaskan"

6. Pembangun Kelompok

Karakteristik tipikal : berorientasi sosial,agak lemah, sensitif
Sifat-sifat positif : mampu menanggapi orang dan situasi, dan membangkitkan semangat kelompok
Kelemahan yang diperkenankan : tidak tegas pada saat-saat kritis

7. Pembentuk

Karakteristik tipikal : berperasaan halus, ramah tamah, dinamis
Sifat-sifat positif : mendorong dan siap menghadapi kelambanan, inefektivitas, dan kepuasan diri sendiri
Kelemahan yang diperkenankan : mudah kena provokasi, tersinggung, dan tidak sabaran

8. Ketua

Karakteristik tipikal : kalem, percaya diri, terkendali
Sifat-sifat positif : mampu memperlakukan dan menyambut semua penyumbang yang potensial sesuai dengan jasa mereka dan tanpa prasangka, rasa keadilan kuat
Kelemahan yang diperkenankan : biasa-biasa saja dalam hal intelek atau mampu berkreasi